Cara Cetak Sertifikat Kartu Vaksin Covid-19 di pedulilindungi

cara download sertifikat vaksin covid-19 di pedulilindungi.id

Cara Cetak Sertifikat Kartu Vaksin Covid-19 di pedulilindungi-Sobat pemburukuis, melonjaknya kembali kasus covid-19 di Indonesia membuat pemerintah kembali mengambil tindakan darurat dengan memberlakukan PPKM Darurat. PPKM darurat ini berlaku untuk pulau Jawa dan Bali terhitung mulai tanggal 3 Juli sampai dengan 20 Juli 2021. Dan nyatanya, PPKM darurat ini telah diperpanjang sampai 16 Agustus 2021? beberapa daerah yang sudah berhasil keluar dari zona merah kemudian mengalami pelonggaran PPKM darurat dengan berbagai syarat dan ketentuan yang berlaku. Di samping itu, Pemerintah juga terus menggenjot program vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat. Nah masyarakat yang sudah mendapatkan vaksin akan mendapatkan sertifikat vaksin yang bisa didownload secara online ataupun di cetak sendiri di pedulilindungi.id

Apa pentingnya sertifikat vaksin covid-19 ini?  Pemerintah mensyaratkan adanya kartu vaksin kepada masyarakat untuk beberapa keperluan. Nah, itulah kenapa kamu harus membekali diri dengan kartu vaksin.

Lantas bagaimana cara untuk downlod dan cetak kartu vaksin?

  1. Buka pedulilindungi.id kemudian pilih register register bila belum punya akun
  2. Untuk registrasinya, kamu tinggal masukkan nama lengkap dan nomor HP lalu klik “Buat Akun”
  3. Kamu akan mendapatkan SMS yang dikirim oleh PEDULICOVID
  4. Input 6 digit kode SMS yang kamu peroleh untuk melengkapi proses registrasimu
  5. Setelah sukses registrasi kemudian login dan klik kolom namamu yang ada di di pojok kanan atas situs Peduli Lindungi.
  6. Pilih “Sertifikat Vaksin” dan akan tampil sertifikat vaksin pertama dan kedua (bila telah lengkap)
  7. Pilih “Unduh Sertifikat” 

 

Satu pemikiran pada “Cara Cetak Sertifikat Kartu Vaksin Covid-19 di pedulilindungi”

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!