Cara Mendapatkan PS5 Gratis dari Undian Oreo Sachet 2000

Cara Mendapatkan PS5 Gratis dari Oreo Sachet 2000-Sobat pemburu kuis, Oreo selalu memberikan kejutan menyenangkan buat kita. Ada banyak promosi beruntun yang diselenggarakan demi menjaga kepuasan pelanggan. Terbaru, PT Mondelez Indonesia Trading menyelenggarakan program ‘Kejutan Seru OREO Sachet 2000’. Dalam menjalankan promosi ini, Pihak Oreo menggandeng PT Mega Kreasi Pensil Media selaku agensi penyelenggara. Promo ini khusus berlaku untuk konsumen yang membeli Oreo Sachet di toko manapun.

Promosi ini menyediakan hadiah utama PS5, Nintendo Switch serta ribuan saldo E-Wallet. Penyelenggara mulai menjalankan event berhadiah ini dari tanggal 17 Agustus sampai dengan 22 September 2023.

Siapa saja boleh berpartisipasi dalam promo undian berhadiah ini. Syaratnya harus membeli OREO Sachet 2000 kemudian mengikuti mekanisme melalui Whatsapp. Penyelenggara membagi pengundian dalam 4 periode. Satu periode berlangsung selama 1 minggu. Pengumuman pemenang periode 1 pada 8 September 2023, periode 2 tanggal 15 September. Selanjutnya periode 3 pada 22 September 2023 dan periode terakhir 29 September 2023.

HADIAH

Minggu 1:
1 Play Station 5
6 Nintendo Switch
263 E-wallet @Rp10rb

Minggu 2:
2 Play Station 5
18 Nintendo Switch
1050 E-wallet @Rp10rb

Minggu 3:
1 Play Station 5
3 Nintendo Switch
262 E-wallet @Rp10rb

Minggu 4:
1 Play Station 5
3 Nintendo Switch
175 E-wallet @Rp10rb

Cara Mendapatkan PS5 Gratis Dari Oreo

  1. Subscribe pemburukuis channel dan follow @pemburu.kuis
  2. Kemudian konsumen wajib mengirimkan pesan ke nomor WA Oreo di 0812-6888-1259 dengan mengetik “Hi”
  3. Lalu Admin OREO akan memberikan panduan melalui WhatsApp untuk mendapatkan kode unik. (admin akan mengirimkan kode unik dari nomor WA tersebut)
  4. Kamu harus beli OREO Sachet 2000 (di Supermarket, Minimarket, e-commerce, atau toko kelontong/pasar tradisional), kemudian menuliskan kode unik yang didapat dengan benar pada di atas logo OREO Sachet 2000.
  5. Lengkapi keikutsertaanmu dengan mengirim foto kemasan OREO Sachet 2000 yang sudah dituliskan kode unik ke nomor WhatsApp 0812-6888-1259.
  6. Kamu tidak boleh mengambil gambar kemasan OREO sachet 2000 dari Internet yak. Setelah semua tahap kamu ikuti, penyelenggara akan melakukan validasi data maksimal 3×2 jam.
  7. Informasi mendetail mengenai promosi ini bisa cek di syarat ketentuan dari Oreo

Penutup

Pemburu kuis kembali mengingatkan bahwa program ini gratis alias tidak dipungut biaya. Penyelenggara yang akan menanggung biaya pengiriman dan pajak pemenang. Jika ada pihak-pihak yang mengaku dari Oreo dan meminta sejumlah uang, maka itu adalah penipaun. Nah kalau sampai kamu mentranfer uang ke oknum yang mengaku-ngaku penyelenggara, maka penyelenggara tidak akan bertanggungjawab atas hal tersebut.

 

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!