Cara Pakai Filter Playstation5 di Instagram Stories-Sobat pemburukuis, nih yang lagi ramai dan viral di Instagram. Banyak yang upload foto PS5 di Instagram Stories. Padahal tahu sendiri khan kalau produk tersebut baru akan direlease secara resmi pada 12 November 2020.
Kamu bisa tuh ikutan unggah PS5 dengan menggunakan filter Instagram berjudul “PS5 Box”. Dengan filter tesebut, kotak PS5 dapat dilihat secara tiga dimensi dari berbagai sisi. Kamu bisa menyeseuaikan ukuran kotak PS5 dengan mencubit layar smartphone. Hasilnya, PS5 bisa kamu letakkakn di meja, deket TV sampai di atas mesin cuci.
Untuk lebih jelasnya berikut cara pakai filter PS5 di Instagram Stories:
1. Buka Instagram, lalu klik “Your story”
2. Pilih filter “PS5” dengan keterangan “PS5 BOX from aroneverything”
3. Klik “Try It”, kemudian arahkan kamera ke tempat dimana kamu ingin meletakkan gambar kardus PS5
4. Jika sudah OK, sesuaiakn ukuran sesuai keinginanmu
5. Lanjutin dengan pilih opsi “Your Story”, “Close Friends” atau “Send To” untuk bagikan ke IG Stories