Ide Tema Buka Bersama Puasa Ramadhan Paling Aestetik untuk Bukber Bareng Teman

ersamaIde Tema Buka Bersama Puasa Ramadhan Paling Aestetik untuk Bukber Bareng Teman-Sobat pemburukuis, di bulan Suci Ramadhan Umat Muslim menjalankan ibadah puasa selama 1 bulan penuh. Ini adalah bulan baik dimana pintu Surga dibuka dan segala amalan baik kita mendapatkan pahala berlipat dari Allah SWT. Bulan Ramadhan membawa berkah dan kebaikan bagi Umat Muslim. Tengoklah bagaimana orang berlomba-lomba melakukan kebajikan mulai dari yang paling gampang seperti membersihkan Masjid, bagi-bagi takjil, membagikan AlQuran, menyantuni anak yatim, dll.

Ada banyak tradisi baik yang berjalan turun-temurun selama bulan Ramadhan. Mulai dari ngabuburit, buka bersama, padusan dan lain sebagainya. Nah ngomongin buka bersama, semakin ke sini acara ini menjadi semacam menu wajib yang harus dilakukan. Nggak cuma tempat kerja saja yang mengadakan buka bersama. Bisa jada bukber bersama bareng teman-teman SMP, SMU, teman kuliah dll.

baca juga: Ucapan selamat Sahur untuk pacar tercinta

Kegiatan buka bersama ini biasanya dilakukan dengan memesan tempat makan yang lagi viral di daerah tersebut. Akan tetapi, kalau mau pesan tempat bukber kamu harus jauh hari bookingnya. Sebab banyak orang yang pengen booking juga.

Di dalam bukber tersebut, terkadang tidak hanya sekedar kumpul bareng terus selesai. Ada banyak cerita yang dibagi, melepas kangen, curhat bareng dan lain sebagainya. Bahkan selesai bukber malah ada yang dapat jodoh lho. Atau malah balikan sama mantannya.

Ide Tema Buka Bersama Puasa Ramadhan

Nah, agar kegiatan buka bersama tidak hanya berhenti menjadi ajang kumpul semata, kamu perlu menyusun ide tema Ramadhan. Tema yang kamu pilih harusnya mampu mengimplementasikan ajaran serta nilai-nilai kebaikan dalam Islam. Dan tentu saja harus menyesuaikan dengan siapa yang datang dalam acara bukber tersebut. Apakah acara buka bersama tersebut merupakan kegiatan formal dari kantor ataukah non formal. Tujuannya supaya kegiatan bukber bisa berjalan lancar dan para peserta bisa mendapatkan manfaat dari kegiatan bukber yang di adakan.

baca juga: Ucapan selamat Menunaikan Ibadah Puasa simple namun berkesan dan penuh makna

Pada kesempatan kali ini, pemburukuis akan menyajikan ide-ide tema buka bersama Puasa Ramadhan. Berikut adalah ide-ide yang bisa kamu pilih atau kembangkan. Atau bisa jadi kamu malah mendapatkan ide baru setelah membaca beberapa ide yang ditampilkan berikut ini.

Ide Tema Buka Bersama Teman, alumni sekolah

“Indahnya buka bersama Alumni Sekolah Manunggal: Mengumpulkan yang terserak, merakit kembali persaudaraan dalam indahnya Ramadhan”

“Bukber pemuda pemudi pencari jodoh: Kumpul bersama tanpa mengenal golongan, merayakan Indahnya Ramadhan”

“Buka bersama membawa berkah: Membina hubungan sehat dan bermanfaat di bulan Ramadhan”

“Bukber penuh cinta: Merajut kebersamaan dan persaudaraan para alumni sesuai ajaran Islam”

“Tak sekedar ngumpul bareng, Bukber membawa ketaatan dalam Menyambut Ramadhan dengan penuh kekhusukan”

“Menjaga Silaturahmi Ramadhan dalam acara bukber bersama alumni”

“Buka bersama kelompok: Menggembirakan Hati dengan Kebersamaan yang Penuh damai”

“Berbagi Cinta dan Kasih Sayang: Merajut Hubungan yang Membahagiakan di Bulan Penuh Berkah”

“Kumpul Buka bersama pemuda Masjid Nurul Jihat: Menguatkan Ikatan kekeluargaan di Bulan Ramadhan”

Ide Tema Buka Bersama Resmi

“Bukber Mengokohkan Keimanan bersama di Bulan Suci Ramadhan”

“Saling menguatkan dan mendoakan dalam kegiatan bukber Ramadhan 1445 H”

“Bukber Ramadhan 1445 H: Meningkatkan rasa memiliki dan kekompakan di Bawah Ridho Allah SWT”

“Bersama-sama membangun kebersamaan dan kebajikan di bulan Ramadhan”

“Bukber 1445 H: Ngumpul bareng, Mencari Pahala Allah SWTberbagi kebaikan untuk panti Asuhan Al Takwa”

“Bukber kantor Maju Jaya: Merajut indahnya kebersamaan dan silaturahmi”

“Menjalin Ukhuwah Islamiyah: Membuat persaudaraan makin rekat di tengah zaman yang makin dinamis dan penuh ujian”

“Berkumpul bersama untuk Meraih Kedamaian Hati dan Jiwa”

“Kumpul Sambil buka: Meluangkan waktu, berterima kasih kepadaNya atas pencapaian perusahaan sampai hari ini”

“Buka bersama menuju Hijrah: Meraih kebaikan dan RidhoNya di Bulan Suci Ramadhan”

Mengisi Ramadhan dengan kegiatan Positif

Nah setelah melakukan bukber, alangkah baiknya kamu menindaklanjuti dengan melakukan berbagai kegiatan positif agar pahalamu semakin banyak. Tidak usah muluk-muluk, yang penting bisa terealisasi dan semua bisa berpartisipasi. Misalnya saja bersih-bersih masjid, bagi-bagi takjil di jalan atau bakti sosial di Panti asuhan. Mengisi Ramadhan dengan agenda positif tentu akan menyenangkan karena bisa mengumpulkan teman, saudara atau kelompok sekaligus beramal.

Penutup

Demikian ide-ide Tema buka bersama Puasa Ramadhan yang bisa kamu pertimbangkan. Semoga bermanfaat dan selamat menjalankan ibadah Puasa. Jangan lupa kunjungi Youtube pemburukuis channel yak.

 

 

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!