9 Merk Jas Hujan terbaik untuk menghadapi musim hujan-Sobat pemburukuis, kita sudah memasuki musim pancaroba dan harus bersiap menyambut musim hujan. Di beberapa daerah sudah sering turun hujan dengan intensitas sedang dan tinggi sehingga membuat aktivitas kadang terganggu. Untuk para pekerja yang harus beraktivitas luar rumah dengan kendaraan roda dua, musim hujan menjadi tantangan tersendiri. Ketika sedang asyik berkendara, eh kena hujan. Kalau bawa jas hujan mendingan bisa langsung pakai. Kalau ga pilihannya antara nekat trabas basah-basahan atau berteduh.
Oleh karenanya, ketika kita bepergian ke luar rumah dengan motor, sangat disarankan untuk membawa jas hujan sebagai persiapan menghadapi hujan. Nah, mumpung belum musim hujan, yuk persiapkan diri dengan membawa jas hujan di bagasi motor. Ga berat kok. Apalagi motor-motor sekarang, khususnya motor matic sudah dibekali bagasi luas.
Berbicara soal merk, ada banyak ragam yang beredar. Mulai dari yang harganya cuma goceng dengan plastik super tipis sekali pakai sampai berharga ratusan bahkan jutaan rupiah dengan kualitas material yang menyesuaikan harga. Semua ada. Intinya tinggal sesuaikan dengan isi dompetmu. Modelnya sendiri ada banyak lho. Ada jenis ponco, overcoat, training, setelah model bawahan rok atau model utuh terusan.
Tips memilih Produk Terbaik
Sebelum membeli, ada baiknya kamu memperhatikan beberapa hal mulai dari kualitas, model dan tipikal jas hujan itu sendiri. Pertama mengenai kualitas. Usahakan untuk membeli produk berbahan waterproof berkualitas tinggi yang bisa menangkal air hujan agar tidak tembus ke dalam pakaian dan badan.
Kemudian pilihlah model terpisah. Salah satu model yang direkomendasikan dan aman adalah model baju celana terpisah. Ini disarankan karena aman buat pengendara itu sendiri dan orang lain. Usahakan untuk tidak menggunakan model ponco yang modelnya mirip jubah ketika tertiup angin melambai-lambai. Ada beberapa kasus, model jubah tersangkut di gir motor dan mengakibatkan kecelakaan.
baca juga: cara memblokir nomor SMS penipuanĀ
Terus pilih produk yang tidak menyerap air dan cepat kering, Karena air yang terperangkap pada jas akan mengakibatkan bahan menjadi lapuk dan berbau apek. Efeknya bisa mengakibatkan gata-gatal dan tidak nyaman untuk pemakaian dalam jangka panjang. Lebih baik memilih yang menggunakan bahan PVC yang terkenal sulit ditembus atau dilewati air.
Rekomendasi Merk Jas Hujan Terbaik
Pemburukuis sudah rangkumin beberapa merek, silahkan dipilih sendiri sesuai selera. Mau kamu beli di toko helm pinggir jalan, swalayan ataupun online bisa.
1. Axio 882
Ini adalah salah satu merk yang banyak beredar dan digemari masyarakat. Axiao dijual dengan rentang harga yang cukup bersaing di kisaran Rp 200 ribuan. Produknya mudah kita jumpai di pinggiran jalan tempat orang jualan helm ataupuan toko khusus jas hujan. Axiao terkenal dengan jahitan antar potongan jas rapi dan tertutup rapat dengan dua lapiran. Lapisan pertama menggunakan bahan puring sedangakan lapisan kedua berbahan Taslan waterproof dan windproof. Lapisan Puring terkenal adem sehingga tidakn menyebabkan kamu kepanasan. Dengan posisi harga yang bisa dikatakan murah juga enggak, mahal juga enggak, produk ini cukup diterima dengan baik di pasaran.
2. Eiger Jacket Riding Rexon Rainsuit
Nama Eiger sudah tidak asing lagi di bidang perlengkapan outdoor. Brand asal kota Bandung ini selalu menyajikan produk berkualitas dengan harga bersaing. Salah satu produknya yang cukup populer adalah Jacket Riding Rexon Rainsuit. Ini produk berbahan dasar Polyester Waterproof PVC Coating sehingga cukup direkomendasikan dipakai di musim penghujan. Produk ini dijual dengan harga kisaran Rp 500 Ribuan.
3. Respiro Rain Suit R2
Respiro sudah lebih dari 10 tahun malang-melintang di bidang āridingwareā. Brand ini cukup banyak menghasilkan produk berkualitas seperti Jaket motor, sarung tangan yang cukup sukses di masyarakat. Respiro juga memproduksi jas hujan lho. Salah satu yang cukup terkenal adalah Respiro Suit R2. Produsen mengklaim kalau produk ini bisa menangkal air sampai dengan 10.000 mmwc (milimetres water column) dengan bahan waterproof berkualitas tinggi. Untuk bagian luarnya, mendapatkan lapisan dengan bahan PES coating PU yang tahan air dan tekanan udara sehingga tidak mudah robek. Harganya sendiri relatif mahal, sekitaran Rp 400.000 an, menyesuaiakan dengan kualitasnya.
4. Yamaha Rain Suit
Yamaha merupakan salah satu produsen motor ternama di Indonesia. Salah satu produk fenomenalnya adalah ketika berhasil menjadi pioner motor matic pertama di Indonesia dengan produk Yamaha Mio. Produk matic terus berkembang dan sekarang menguasai pasaran. Tak hanya memproduksi motor, Yamaha ternyata juga mengeluarkan beragam perlengkapan berkendara lainnya. Salah satunya adalah jas hujan. Produk Jas Hujan Yamaha menggunakan 100% PU coating polyster untuk bagian atasnya (jaket) dan 100% PVC coating polyster untuk bagian celananya Pihak Pabrikan Mengkalim produk ini bisa menahan tekanan debit air hingga 15.000 mm/cm2. Untuk harganya kisaran Rp 300.000 an.
5. Kitaco
Produk Kitaco terkenal tidak mudah sobek dan anti bocor meski intensitas hujan cukup deras. Dalam 1 paket, kamu akan menemukan setelan baju lengan panjang dan celana dan ada penutup kepala. Untuk celananya bisa melar sampai 57 cm. Jahitannya sudah menggunakan teknologi Full Seam Seal. Hasilnya produk tersebut diak mudah sobek. Produk ini beredar di pasaran di kisaran harga Rp 190.000 sampai Rp 200 Ribuan.
6. Takachi PVC
Jas Hujan Takachi ini buatan Jepang lho. Produk ini menggunakan bahan dasar PVC grade A+. Pilihan bahan ini membuat produknya awet untuk jangka panjang. Bagaimana dengan harganya? Cukup ekonomis sob, kamu bisa membeli produknya di kisaran harga Rp 200.000. Nah bila kamu pengen produk buatan Jepang kualitas terjamin dengan harga bersahabat, bisa melirik produk Takachi.
7. Sun Flower
Jas Hujan Sun Flower terubat dari bahan taslan yang terbukti lembut, halus dan ringan. Ada tambahan lapisan bagian dalam juga. Untuk bagian belakang juga ada spotlight besar, yang bisa memancarkan cahaya, ketika terkena sinar lampu dari kendaraan lain. Dengan demikian, meskipun dalam suasana hujan, akan tetap kelihatan. Produk ini bisa kamu tebus di kisaran harga Rp 200.000 an.
8. Givi
Produsen GIVI menyediakan berbagi perlengkapan dan aksesories motor. Tapi ada juga lho produk jas hujan dari GIVI. Jas hujan GIVI untuk material luar menggunakan bahan Nilon PVC dan reflektor. Untuk bagian dalam ada yang menggunakan poliester jaring. Semua Jas Hujan GIVI modelnya setelan dengan celana. Bagaimana dengan harganya? Bisa kamu tebus di kisaran harga Rp 500.000 an ke atas.
9. Dolphin 383
Kalau dari poin 1 sampai 8 adalah jas hujan untuk orang dewasa, Jas Hujan Dolphin hadir juga untuk segmen anak-anak khususnya perempuan. Produk ini hadir dengan banyak pilihan warna dan gambar karakter hewan menjadi ciri khas produk Dolphin. Modelnya mirip gamis sehingga kamu bisa dengan mudah memakainya. Jas Hujan Dolphin ini menggunakan material yang lembut namun kuat. Kamu bisa mendapatkan produk ini di kisaran Rp 100 Ribuan.
Penutup
Sobat pemburukuis channel, bagi kamu yang banyak beraktivitas di jalanan dengan kendaraan roda dua, keberadaan jas hujan menjadi sangat penting. Tidak ada salahnya kamu membekali diri dengan membawa jas hujan di bagasi untuk bersiap kalau sewaktu-waktu hujan. Tinggal pilih sesuai selera dan kemampuan. Ga enak khan ketika di jalan kita mendadak kena hujan. Efeknya selain basah kuyup kita juga bisa meriang dan sakit. Jika kamu menyediakan jas hujan terbaik di bagasi atau tas, kamu akan merasa lebih tenang di musim hujan.
Satu pemikiran pada “9 Merk Jas Hujan Terbaik Untuk Menghadapi Musim Hujan”