Acara wisuda adalah hal yang biasanya menjadi sacral oleh beberapa mahasiswa karena memang perjuangan mendapatkan gelar tersebut tidaklah mudah. Oleh sebab itulah juga hadiah graduation anti mainstream tentu akan sangat berarti bagi mereka dan menganggapnya lain daripada lainnya.
Tradisi Hadiah Graduation untuk Mahasiswa di Setiap Universitas
Kelulusan dari para mahasiswa di sebuah Universitas akan selalu menjadi hal penting bagi calon wisudawan/wati juga teman-temannya. Tidak heran ketika hari itu tiba, banyak sekali kawan-kawannya yang sudah wisuda ataupun masih proses skripsi datang untuk ikut merayakannya serta membawa hadiah.
Hadiah-hadiah yang biasa adalah boneka dengan topi toga dan bunga, namun sebenarnya masih banyak sekali hadiah anti mainstream atau tidak biasa untuk para calon alumni tersebut seperti hadiah foto wisuda. Selain bisa selalu mengingatnya, tentunya berguna sehingga bukan hanya menjadi pajangan saja.
Mengingat memberikan hadiah tersebut adalah tradisi tentunya harus mempersembahkan benda istimewa serta lain daripada lainnya. Oleh sebab itulah pembahasan hadiah graduation kali ini akan membahas rekomendasinya untuk teman-teman Anda ketika wisuda nanti atau bahkan besok.
Beberapa Hadiah Graduation yang Anti Mainstream atau Tidak Biasa
Mungkin bunga dan boneka adalah hadiah biasa karena sudah banyak teman akan memberikannya pada teman-teman lainnya. Namanya saja hari spesial seharusnya, bisa memberikan hadiah istimewa juga sehingga berikut ini beberapa rekomendasi hadiah-hadiah wisuda tidak biasa atau antimainstream.
-
Lukisan Teman yang Wisuda Menggunakan Toga
Lukisan menjadi hal tak biasa dan tentunya tidak terlalu banyak yang memikirkannya. Mungkin tidak bermanfaat namun teman Anda tersebut akan memajangnya untuk mengingat momen wisuda pertamanya. Kemungkinan besar mereka akan membawa hadiah lukisannya kemana dia pergi.
Bahkan saat sudah menikah dan tinggal di rumah sendiri, lukisan tersebut tidak akan pernah terlupakan. Oleh sebab itu menjadi rekomendasi pertama, medianya bebas karena saat ini sudah banyak inovasi seni Lukis. Poin pentingnya menggambarkan wisudawan/wati teman Anda tersebut.
-
Kolase Foto saat Berjuang Mengerjakan Skripsi hingga Hari H Sidang
Biasanya rekomendasi hadiah anti mainstream kedua ini untuk sahabat atau teman terdekat saat kuliah. Proses penyusunan skripsi tentunya tak akan pernah lepas dari bantuan teman-teman dekat, bahkan saling membantu satu sama lainnya. Mengambil foto di sela-sela prosesnya adalah hiburan.
Oleh sebab itulah pasti banyak sekali dokumen tentang bagaimana teman Anda yang sedang wisuda tersebut dari proses penyusunan skripsi hingga hari H sidang, lalu lulus. Hadiah wisuda selanjutnya yang tak kalah unik adalah kolase foto-fotonya ketika menjalani proses sampai akhirnya mendapat gelarnya.
-
Rangkaian Buket Makanan Ringan Alih-alih Bunga
Rekomendasi selanjutnya adalah rangkaian buket makanan ringan alih-alih merangkainya menggunakan bunga, tentunya teman Anda bisa memakannya. Berguna bahkan membuatnya kenyang, meskipun sudah banyak yang menggunakannya namun masih tetap antimainstream daripada bunga dan boneka.
Pemilihan makanannya pun usahakan teman Anda yang wisuda tersebut menyukainya dan bahkan menjadi andalan ketika menemaninya membuat skripsi. Sudah banyak penyedia jasa merangkainya sehingga tidak perlu kesulitan melakukannya sendiri, oleh sebab itu juga menjadi rekomendasi ketiga.
-
Memberikan Barang Kebutuhannya yang Benar-benar Butuh
Terkadang ada beberapa mahasiswa yang memikirkan skripsi hingga melupakan kebutuhan pribadinya, misalkan teman Anda tersebut datang dari keluarga sederhana. Mereka tidak sempat memikirkan untuk mengganti HPnya karena biaya kuliahnya sudah mahal, nah oleh sebab itu berikan ponsel untuknya.
Tentunya dengan hasil patungan bersama teman-teman lainnya, tidak perlu terlalu mahal yang penting barang tersebut berguna. Tidak hanya HP saja, hadiah graduation lain daripada lainnya sesuai kebutuhannya juga bisa berupa dompet, tas atau benda lainnya menurut Anda dia memerlukannya. Anda juga bisa mengemas hadiah seolah-olah seperti jajan berhadiah uang agar teman Anda terkejut.
Tips Memberikan Hadiah Graduation untuk Sahabat atau Teman Dekat
Terlepas dari hadiah wisuda yang lain daripada lainnya atau anti mainstream, dalam memilih dan memberikan bingkisan istimewa untuk sahabat mempunyai tipsnya sendiri. Hal tersebut membuat Anda lebih mudah dalam menentukan barang spesialnya. Berikut beberapa tips terbaik dari pemburukuis
-
Barang yang Bisa Mengenang Masa Indah Pertemanan Dulu
Pada dasarnya kehidupan menjadi mahasiswa hanyalah awal pendewasaan seseorang. Sedangkan kehidupan asli dengan kesulitan tingkat tinggi adalah saat setelah menjadi wisuda, sulitnya mencari pekerjaan hingga merasa menjadi beban orang tua saat belum juga mendapat pekerjaannya.
Tidak hanya itu saja, nantinya ketika sudah mendapatkan pekerjaan pun lebih sulit karena lingkungan yang cukup luas. Oleh sebab itu jika Anda memberikan barang yang bisa mengenang masa indah pertemanan tentunya akan menjadi penyemangat lain untuk mereka saat mengalami hari buruknya.
-
Melihat Kebutuhannya yang Belum Terpenuhi
Seperti penjelasan pada di atas, bahwa terkadang ada teman-teman kuliah yang memang belum mampu membeli barang impian karena uangnya hanya untuk biaya kuliah. Hal tersebut menjadikan tips kedua adalah melihat kebutuhan belum terpenuhi dan sifatnya sangat penting untuk kesehariannya.
Tidak hanya HP, konteksnya sendiri sangat luas salah satunya juga barang-barang sepele namun penting. Terkadang sebagai anak kuliah kurang memikirkannya, apalagi di tengah kesibukannya mengerjakan skripsi, oleh sebab itu tips kedua ini akan berguna ketika Anda ingin menemukan hadiah terbaik untuknya.
-
Hadiah lain daripada Lainnya yang Bermanfaat kedepannya
Jarang terpikirkan tentang memberikan hadiah wisuda berdasarkan manfaat kedepannya. Hal tersebut juga bisa menjadi tips ketika Anda mencari dan menentukannya bersama teman-teman lainnya untuk menghadiahkannya di acara wisudanya nanti. Bukan berdasarkan gengsi namun pasti untuknya nanti.
Melihat rekomendasi dan tips memberikan hadiah graduation yang lain daripada lainnya atau anti mainstream semoga bisa memudahkan dalam pengambilan keputusan. Biasanya membeli menggunakan hasil patungan sehingga tetap ringan dan tentunya bermanfaat bagi mereka.
2 pemikiran pada “Beda daripada Lainnya! Hadiah Graduation yang Anti Mainstream untuk Kerabat Terdekat”