Undian Stick Paddle Pop 2024 Berhadiah Liburan keluarga ke Jepang-Sobat pemburukuis, ada informasi seru nih dari Paddle Pop buat kamu yang demen dan cinta es krim. Kamu bisa mengikuti Paddle Pop National Promo 2024. Caranya gampang banget kok. Beli Es Krim Paddle Pop kemasan khusus Imagira, kumpulkan stik es krim yang terdapat kode unik untuk ditukarkan dengan hadiah langsung. Atau stick es krim yang terdapat poin untuk mengikuti undian.
Dalam promosi ini, kamu punya kesempatan mendapatkan hadiah langsung berupa 195.000 Es Krim Rainbow dan hadiah undian dengan hadiah utama paket liburan keluarga ke Jepang, iphone 12 Tablet Samsung serta ribuan tas bekal manakan Lock n Lock.
Hayuk sebelum ikutan, kamu wajib membaca syarat dan ketentuan dengan seksama. Dengan mengikuti undian Paddle Pop 2024 ini, penyelenggara menganggapmu telah menyetujui semua syarat dan ketentuan yang berlaku.
Periode Undian Paddle Pop 2024
Promosi stick berhadiah Paddle Pop ini berlangsung mulai 1 Juni sampai dengan 31 Agustus 2024. Undian ini dibagi dalam dua periode dimana periode 1 berlangsung mulai 1 Juni s.d 15 Juli 2024 kemudian pengumuman pemenang pada bulan Agustus 2024. Selanjutnya periode 2 mulai 16 Juli s.d 31 Agustus 2024 dan pemenang akan diumumkan pada bulan September 2024.
Semua warga Negara Indonesia bisa mengikuti promosi ini. Asalkan sudah berusia minimal 18 tahun serta memiliki KTP atau tanda pengenal sejenis.
HADIAH:
Grand Prize: 1 paket Liburan Keluarga ke Jepang untuk 4 orang
undian Periodik: 10 iPhone 12 64GB, 25 Samsung Tab S9 FE 6/128 5G,1000 Tas bekal Makanan Lock and Lock
Hadiah Langsung: 195.000 es krim Pop Rainbow
Mekanisme Undian Paddle Pop
- Subscribe pemburukuis channel kemudian follow IG @pemburu.kuis serta like fanpage pemburukuiscom
- Peserta wajib membeli Es Krim Paddle Pop varian Rainbow, Choco Lava, Twister Magic, Trico, Choco Magma dan Upin & Ipin bertanda khusus Imagira.
- Temukan kode unik untuk hadiah langsung atau kode jumlah poin untuk hadiah undian pada stik es krim. Kode unik berlaku untuk memenangkan hadiah langsung. Sedangkan kode jumlah poin undian berlaku untuk memenangkan hadiah undian periodik dan grand prize.
- Kamu bisa mengirimkan kode unik ke nomor WA penyelenggara 0877 7788 0005
- Peserta tercepat yang mengirimkan 1 kode unik valid yang ditemukan di dalam stik es krim Paddla Pop berhak mendapatkan hadiah langsung berupa Paddle Pop Rainbow
- Pemenang hadiah langsung akan mendapatkan kode promo yang akan diberitahukan melalui WA resmi Paddle Pop dalam waktu 3×24 jam setelah kode unik berhasil dikirimkan dan berhasil divalidasi oleh tim Paddle Pop. Selanjutnya kamu bisa menukarkan kode promo ke Indomaret atau Alfamart terdekat. Di sini, kamu bisa mendapatkan hadiah langsung Paddle Pop Rainbow lebih dari satu kali selama periode berlangsung.
- Kode unik yang dikirimkan hanya berlaku satu kali validasi saja, jika mengirim ulang kode unik yang sama maka dinyatakan tidak valid
Cara Menang Liburan ke Jepang
Kalau kamu mendapatkan stick berkode jumlah poin maka bisa mengirimkannya lewat PO BOX PADDLE POP JAKARTA 12000 atau DROP BOX tertentu (radio). Adapun likasi Drop box tersebut adalah sebagai berikut:
- Semarang (Top FM): Jl. Setiabudi no 192, Srondol Wetan, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50263
- Surabaya (Mom n Kids Radio): Jl. Batu Indah II no 07, Batununggal, Kecamatan Bandung Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat 40266
- Medan (Visi Radio): Jl. Iskandar Muda no 117A, Petisah Tengah, Kec Medan Petisah. Kota Medan, Sumatera Utara 20119
- Banjarmasin (Nirwana): Nirwana group, Jl Kolonel Sugiono Gedung Radio Nirwana Group no 72, 70241, Pekapuran Laut, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan 70234
Poin Undian
Jumlah poin undian yang kamu kumpulkan akan berpengaruh terhadap kesempatan untuk mendapatkan jenis hadiahnya.
- 15 Poin akan di undi untuk memenangkan hadiah Tas Lock N Lock
- 50 Poin di undi untuk Tas Lock N Lock serta Tablet Samsung
- 75 Poin untuk undian memperebutkan Lock N Lock, Samsung Tablet serta iPhone 12
- 100 poin di undi untuk hadiah paket liburan ke Jepang, iPhone 12, Tablet Samsung serta Tas Lock n Lock
Kamu wajib mengirimkan minimal 1 paket yang terdiri dari 1 stick es Krim, Paddle Pop berkode jumlah poin beserta 1 kemasan/ bungkus kosong es krim Paddle Pop. Setiap poin yang tertera pada stik es krim berbeda-beda, ada jumlah poin 1, 2, 3, 5 dan 10. Jadi kemasan atau bungkus kosong harus kamu kirimkan sesuai dengan jumlah stik es krim. Misalnya kamu mengirimkan 5 stik es krim, maka kemasan kosong yang kamu kirim sebanyak 5 kemasan. Kalau kamu hanya mengirimkan salah satunya saja antara stik atau kemasan, maka tidak akan mendapatkan poin.
Di paket pengiriman, kamu juga harus melengkapi data diri seperti nama lengkap, tanggal lahir, no hp aktif, alamat lengkap serta jenis kelamin.
2 pemikiran pada “Undian Stick Paddle Pop 2024 Berhadiah Liburan Jepang”